Awas, Internet Explorer Tidak Aman!
Microsoft Corp memperingatkan bug baru yang ditemukan dalam browser web Internet Explorer yang akan membuat PC rentan terhadap serangan hacker dan mendesak pengguna Internet Explorer untuk men-download sebuah software keamanan untuk mengurangi risiko infeksi.
Microsoft mengatakan penyerang bisa mengeksploitasi bug untuk menginfeksi PC dari seseorang yang mengunjungi sebuah website berbahaya dan kemudian mengambil alih komputer korban.
Untuk mengatasi permasalahan tersebut, Microsoft menyarankan kepada pengguna Internet Explorer untuk segera mengunduh software security tool yang bernama EMET (Enhanced Mitigation Experience Toolkit).
Selain mengunduh software tersebut, pihak Microsoft juga menyarankan pengguna Internet Explorer untuk menambahkan beberapa seting security tambahan yang berguna untuk mengurangi kemungkinan serangan hacker, tetapi jika hal ini dilakukan, kinerja PC akan dapat terganggu.
Selain mengunduh software tersebut, pihak Microsoft juga menyarankan pengguna Internet Explorer untuk menambahkan beberapa seting security tambahan yang berguna untuk mengurangi kemungkinan serangan hacker, tetapi jika hal ini dilakukan, kinerja PC akan dapat terganggu.
Para pakar teknologi informasi justru menyarankan agar pengguna Internet Explorer untuk sementara waktu beralih menggunakan browser lainnya seperti Google Chrome, Mozilla Firefox atau Opera Opera Software ASA.
No comments:
Post a Comment